Ukrainia saat ini sedang berada dalam status siaga akibat wabah tidak dikenal dan mematikan yang menyerang para penduduk dan membuat negara itu hampir lumpuh dari aktivitas sehari-hari. Hingga 15 November 2009, 189 penduduk Ukrainia telah meninggal dan jutaan lain sedang terinfeksi.
Para ilmuwan Inggris saat ini sedang meneliti dengan seksama virus flu babi yang dipercaya berada di balik wabah mematikan itu untuk melihat apakah virus tersebut telah bermutasi.
Beberapa dokter saat ini sedang meneliti gejala-gejala yang ada pada korban yang juga terlihat pada korban flu Spanyol yang telah menyebabkan tewasnya jutaan orang pada masa perang dunia I.
Seorang dokter di Ukrainia barat menceritakan efek dari virus tersebut :
"Kami telah mengadakan post mortem pada dua korban dan kami menemukan paru-paru mereka berwarna hitam, mirip sebongkah batu bara, seperti baru saja terbakar. Ini sungguh-sungguh menakutkan !"Negara tetangga Polandia yang takut virus itu menyebar telah mendesak Uni Eropa agar segera mengambil tindakan.
Perdana menteri Polandia, Donald Tusk, telah menulis surat kepada presiden Komisi Eropa Jose Manuel Baroso dan kepada perdana menteri Swedia, Fredrik Reinfeldt, yang saat ini menduduki jabatan presiden Uni Eropa.
Dalam suratnya ia menulis : "Situasi berbahaya ini membutuhkan tindakan masiv dalam level Uni Eropa."
Russia, Slovakia, Polandia, Hungaria dan Rumania sendiri telah meluncurkan pemeriksaan kesehatan besar-besaran bagi setiap orang yang masuk dan keluar dari Ukrainia. Sedangkan Slovakia sendiri telah menutup dua perbatasannya.
Presiden Ukrainia Viktor Yushchenko telah meminta WHO agar mengambil tindakan. "Orang-orang sekarat. Epidemi ini telah membunuh para dokter. Ini adalah masalah besar bahkan bagi abad 21."
Dalam sebuah wawancara dengan televisi, presiden Yushchenko mengatakan :
"Tidak seperti epidemi serupa di negara lain, tiga penyebab infeksi viral datang secara bersamaan di Ukrainia, yaitu dua flu musiman dan flu California. Para ahli virus menyimpulkan bahwa kombinasi infeksi ini akan menghasilkan sebuah jenis virus baru yang lebih agresif akibat mutasi."Saat ini virus tersebut sedang diteliti di Medical Research Council Labs di Mill Hill, London.
Seorang juru bicara berkata,"Kami belum memiliki contoh virus yang memadai. Jadi kami harus mengembangbiakkan contoh yang lebih banyak sebelum kami bisa mengidentifikasi jenisnya."
Universitas, sekolah, tempat hiburan dan bioskop-bioskop di Ukrainia telah ditutup. Semua pertemuan-pertemuan publik yang telah dijadwalkan juga dibatalkan.
Kelihatannya, kehidupan para penduduk Ukrainia mungkin masih belum akan menjadi normal kembali.
(dailymail.co.uk)
Perhatian ! Boleh Copy paste, tapi kalau anda tidak keberatan mohon cantumkan sumber dengan linkback ke blog ini.
pertamax
ReplyDeleteini lebih seram dr film 2012 ini kenyataan yg harus dihadapi umat manusia di Ukrainia God Help Them and buka mata dunia utk melihat kesana.
ReplyDeletekok gak ada gambar paru2 kebakar?
ReplyDeleteSetelah dulu tetelo, AIDS, SARS, lalu H1N1, sekarang "ini", nanti apa lagi?? yang jelas pasti semakin banyak penyakit/virus aneh yang mengurangi jumlah manusia.
ReplyDeleteDunia sudah tidak bersahabat dengan manusia
sangat berbahaya,..
ReplyDeleteklo bsa ksi gambar paru paru nya donk,..
ya ...ini salah satu contoh virus flu baru yang mungkin bermutasi dari flu burung atau flu babi...symptoms yang sama seperti ini pernah terjadi setelah perang dunia I disebut Spanish flu pandemic subtype H1N1 (1918)....
ReplyDeleteHi bang Enigma n semua yang post disini,
ReplyDeleteq pernah baca sebuah isu yang menyatakan bahwa virus2 kaya gini tu sengaja dibuat n disebarkan oleh ihak yang ga bertanggung jawab, or mlh dr pemerintah sendiri untuk mengurangi jumlah penduduk..
Yang terakhir q baca sih virus HIV yang sengaja dibuat untuk mengurangi jumlah populasi dunia, dan itu terbukti efektif..
well, tapi q jg ga tau pasti bener apa ga, itu q baca di sebuah milis n uda lama banget..
kl ada yang tau, di share y, q jg penasaran..
thanks..
hebat mutasinya mas,lebih hebat dari 2012
ReplyDeleteduh,,
ReplyDeletedri mna seh sumber" yg ada d'blog nie Bang Enigma,,~~~
ksih tw dunz,,~~
Lha, kan link sumbernya ada di bawah setiap tulisan :p
ReplyDeletehaihhh...ngeri banget bro...moga2 tidak sampai ke asia deh...
ReplyDeletekasiannya, smoga Tuhan menyebuhkannya.
ReplyDeleteWah, kasihan banget penduduk Ukrainia... Semoga obatnya cepat ditemukan !
ReplyDeleteserem jugaya apa ini seperti flu babi penyakit buatan amrik
ReplyDeleteseumpama wabah virus ini terjadinya di amerika kira-kira apa yang akan terjadi yah...
ReplyDeleteklo memamng beneran. ini kek rencana dari salah satukaum yang ingin mengurangi populasi manusia di tahun 2012/abad ini.guna ungtuk menciptakan sebuah era baru,
ReplyDeletekek apa yang dipaparka di esoteric agenda.
benul eh...betul nggak om.......
dah review kesana lom om enigma...??!
salam
Pray 4 ukrania
ReplyDeleteNgeri bgt... semoga tu virus gak sampe d negeri kita tercinta AMIEEN...!!!
ReplyDeletejangan jangan ini dalam rangka konspirasi pemusnahan 93% penduduk dunia itu ya??
ReplyDeletevirus makin lama makin ganas, jangan-jangan ada yang otak-atik virus-virus tersebut sehingga jadi berubah menjadi ganas
ReplyDeleteeh iya, tentang berita ini, om enigma pernah tau tentang ramalan wahyu? penduduk dunia akan hanya tersisa sepertiga, hanya mereka2 yang terpilih dalam arti kata mereka yg memiliki gen2 terbaik utk menghadapi penyakit2 mematikan yg muncul..
ReplyDeletepernah baca ini dimana gitu..
soal penduduk dunia akan tersisa epertiga tahu. tapi soal mereka yang terpilih dengan gen2 terbaik tidak tahu.
ReplyDeletemirip sebuah virus
ReplyDeleteapa ya?
Hari demi hari virus2 abad 21 yg beredar semakin rumit,kompleks,dan G masuk akal...
ReplyDeleteMungkin itu merupakan hasil senjata biokimia pihak2 tertentu saat ini...
Beware aja cz Perang senjata biokimia akn jauh berbahaya dibanding perang fisik/nuklir sekalipun.
Keep Posting bro !!!
(enigmaniac mendukungmu)
:D
kaya penyakit black death,ciri2 sama lo,,,tubuh korban menghitam seperti terbakar , kemudian korban meninggal.
ReplyDeletekurang gambar paru2** yg terbakar kali??
ReplyDeletewow sereem bgtlaah..
ReplyDeleteapakah masih berlanjut sampai sekarang?
ReplyDeletehmmm aneh juga ya.
ReplyDeletekira-kira kalau virusnya di upload ke avira gimana ya? trus bulan depan pasti udah keluar antivirus nya.
mungkin dinosaurus dulu punahnya gara2 kena wabah
ReplyDeletevirus mematikan
oh yang dulu booming diceritakan di tv. nice info.
ReplyDelete