Ripley's Believe it or Not menginginkannya. Bukan hanya berdasarkan sebuah dugaan samar. Namun sepupu yang dimaksud ternyata pernah berada di genggaman sang pendiri, Mr Robert Ripley, dan mereka memiliki foto untuk membuktikannya.
Sepuluh tahun yang lalu, tahun 2003, ditemukan sebuah mumi misterius di Gurun Atacama di Chile. Yang membuatnya menjadi misterius adalah ukurannya yang hanya 6 inci atau sekitar 15 cm. Jika Mumi itu seorang manusia, maka manusia macam apa yang hanya memiliki tinggi 15 cm?
Jadi, demikianlah, mumi tersebut dianggap sebagai alien. Orang-orang menjulukinya Alien Atacama, yang lain menyebutnya Humanoid mini dari Ata. Sedangkan sebagian lagi percaya kalau humanoid mini tersebut sesungguhnya hanyalah fetus atau janin yang mengalami mumifikasi.
Tahun ini, sebuah film dokumenter berjudul Sirius dirilis dan isinya menyingkapkan hasil tes DNA terhadap humanoid mini ini.
Apa yang ditemukan memang membantah teori alien, namun justru menciptakan misteri baru.
Peneliti yang melakukan tes awal adalah Garry Nolan, seorang profesor Mikrobiologi dan Immunologi di Stanford School of Medicine. Ia melakukan X Rays, CAT Scans dan Analisis DNA. Semua jenis uji coba dilakukan dan dari sana disimpulkan kalau Humanoid atau Alien Ata adalah seorang manusia yang pernah hidup selama 6 hingga 8 tahun.
Tes ini memang tidak memberikan hasil konklusif, namun persentase kemungkinan benarnya kesimpulan ini mencapai 91%.
Tes DNA ini hampir memvalidasi teori janin. Namun faktor umur membuatnya menjadi mentah.
Pada titik ini, rasanya mustahil untuk menarik sebuah kesimpulan. Karena itu, perlu untuk menemukan mumi serupa dan mengadakan tes ulang. Dan kita tidak perlu melakukan ekspedisi hingga ke ujung dunia untuk mencarinya.
Mumi serupa ternyata pernah berada di tangan Robert Ripley. Namanya Atta Boy.
Atta Boy juga ditemukan di Gurun Atacama, namun bukan di wilayah Chile, melainkan di wilayah Bolivia atau Peru.
Mr. Ripley sendiri adalah seorang jutawan yang memiliki hasrat terhadap segala sesuatu yang aneh di dunia. Ia telah membuat banyak buku, acara radio, film kartun dan museum yang didedikasikan untuk hasratnya ini.
Foto berikut ini terdapat dalam buku "A Curious Man: The Strange and Brilliant Life of Robert 'Believe it or Not!'
Dalam buku yang diperlihatkan kepada Huffington Post, terlihat adanya sebuah foto Mr. Ripley dari tahun 1933 yang sedang menunjukkan satu mumi setinggi sekitar 6 inci. Caption foto tersebut menyebutkan kalau mumi tersebut bernama Atta Boy dengan referensi yang menunjuk kepada suku Indian Jivaro di Peru (yang juga dikenal dengan nama Shuar).
Suku ini memang dikenal dengan tradisi menyusutkan kepala manusia.
Neal Thompson, penulis buku "A Curious Man" berkata,"Saya menemukan Atta Boy beberapa kali dalam riset yang saya lakukan. Salah satu hal yang menarik Ripley adalah teknik menyusutkan manusia hingga berukuran kecil. Contohnya di kebudayaan yang mempraktekan penyusutan kepala manusia."
"Sejauh yang saya tahu, Ripley tidak meninggalkan catatan khusus mengenai Atta Boy, Ia tidak memberi petunjuk dimana ia menemukannya atau kondisi saat menemukannya. Ini membuatnya menjadi sedikit misterius. Saya tahu jelas kalau Ripley menganggap Atta Boy sebagai manusia dan bukan alien. Ia percaya kalau mumi itu adalah milik manusia yang berukuran kecil."
Pada tahun 1930an, mumi Atta Boy menghilang dan tidak diketahui lagi keberadaannya.
Edward Meyer, wakil presiden dari Ripley's exhibits and archives, percaya kalau mumi itu adalah mumi janin dan bukan manusia yang disusutkan.
Lalu bagaimana dengan kesamaan antara Humanoid Atta dan Atta Boy? keduanya sama-sama berukuran 6 inci dan sama-sama ditemukan di gurun Atacama?
"Saya tidak akan menyebutnya kebetulan. Saya percaya kalau ini adalah kisah yang sama 70 atau 80 tahun kemudian." Kata Meyer.
"Saya yakin mumi tersebut memang tidak hanya satu. Saya pribadi meyakini kalau Atta Boy adalah mumi Bolivia dan bukan mumi menyusut suku Jivaro."
Menurut meyer hanya ada tiga kasus di dunia dimana seluruh tubuh manusia disusutkan.
"Tiga tubuh yang menyusut total itu semuanya dipercaya dilakukan oleh seorang dokter Jerman di Peru. Seseorang menunjukkan kepadanya cara menyusutkan kepala dan dia memutuskan untuk selangkah lebih maju dengan menyusutkan seluruh tubuh."
(Notes: Dokter Jerman yang dimaksud oleh Meyer adalah DR.Gustav Struve)
"Untuk menyusutkan keseluruhan tubuh, kita harus mengeluarkan semua tulang. Kulit kita bisa direbus dan menyusut, namun tulang tidak. Inilah sebenarnya yang dilakukan pada metode penyusutan kepala yang sering tidak dipahami orang." Kata Meyer.
Mumi manusia yang disusutkan
Pada Humanoid Ata, kita bisa melihat tulang kerangka dengan jelas. Inilah yang membuat Meyer percaya kalau mumi ini bukan manusia yang disusutkan.
Mungkinkah Humanoid Ata dan Atta Boy berhubungan?
Meyer tidak menutup kemungkinan itu. Karena itu untuk memecahkan misteri Humanoid Ata, Atta Boy perlu ditemukan supaya bisa dilakukan perbandingan DNA.
Huffington Post bahkan berjanji akan memberikan hadiah bagi yang bisa memberikan informasi mengenai keberadaan Atta Boy, yaitu dengan memberikan tiket masuk gratis seumur hidup ke seluruh Odditorium dan Aquarium Ripley's diseluruh dunia.
Tidak bisa disangkal bahwa penemuan Atta Boy mungkin akan memberikan pemahaman ilmu pengetahuan yang lebih spektakuler.
Jika kalian meminta pendapat saya secara pribadi, maka saya rasa Humanoid Atacama dan Atta Boy memang janin atau fetus yang mengalami mumifikasi.
Paolo Viscardi, kurator ilmu alam dari museum Horiman di London, memberikan argumen yang cukup masuk akal. Dalam pekerjaannya sebagai kurator, Viscardi banyak berhubungan dengan kerangka fetus. Seperti di bawah ini misalnya.
Kerangka yang terlihat pada Humanoid Atta konsisten dengan bentuk kerangka pada janin berusia 18-20 minggu.
Pada usia janin tersebut, kerangka mulai terbentuk dan memadat sedangkan kulit masih sedikit transparan. Alat kelamin luar juga sudah terbentuk, namun kuku, bulu mata dan alis mata belum.
Mayat janin itu mungkin dibuang oleh pelaku aborsi di Gurun Atacama yang membuatnya sedikit menyusut dan termumifikasi dengan baik. Ini menjelaskan bentuk tubuh yang agak aneh. Sedangkan bentuk kepalanya yang unik kemungkinan diakibatkan oleh aborsi ilegal dimana sebuah kait digunakan untuk mengeluarkan janin yang menyebabkan rusaknya tengkorak kepala bagian belakang.
Bukti lain yang menguatkan pendapat Viscardi adalah jumlah tulang rusuk yang hanya berjumlah 10 pasang. Rusuk bagian bawah yang biasa disebut "floating ribs" belum terbentuk karena baru akan terbentuk pada usia janin yang lebih tua.
Lalu, mengapa peneliti bisa salah memperkirakan umurnya?
Menurut Viscardi, kesalahan itu muncul karena kepadatan tulang.
Para peneliti yang memperkirakan umurnya mengambil kesimpulan usia 6-8 tahun dari tingkat kepadatan ini. Padahal pada mayat yang mengalami proses mumifikasi, tulangnya memang akan mengalami peningkatan kepadatan.
Tapi bagaimana dengan persentase akurasinya yang mencapai hingga 91%?
Kali ini saya berpihak dengan 9% sisanya.
Seringkali sebuah pemecahan masalah bisa dikacaukan oleh sebuah informasi yang salah.
Saya beri contoh.
Tahun 2009, di Lahore, Pakistan, pernah ditemukan satu alien mini berukuran 4 inci. Satu kampung pun heboh. Alien mini itu ditemukan oleh anak-anak setempat yang melihatnya sedang berjalan-jalan. Anak-anak yang ketakutan itu kemudian melemparinya dengan batu. Alien itu mati dan mereka membakarnya. Bahkan Al Jazeera melaporkan insiden ini.
Padahal dari fotonya, jelas sekali kalau "alien" itu sesungguhnya hanyalah sebuah boneka yang banyak dijual di daerah itu. Belakangan anak-anak tersebut mengaku kalau mereka berbohong.
Ini yang ingin saya katakan:
Jika kita memasukkan kesaksian anak-anak yang menemukan alien mini itu, maka analisis dengan membandingkan mayat alien dan boneka tidak akan memecahkan misterinya.
Tapi, jika kita menyingkirkan kesaksian, maka perbandingan tersebut akan memecahkan misteri ini.
Jadi setiap informasi yang bisa mengubah sebuah kesimpulan secara radikal harus diuji dan divalidasi. Ini adalah sebuah proses yang wajib dilakukan.
Karena itu, menurut saya sangat penting untuk melakukan uji ulang terhadap alien Ata yang harus dilakukan oleh peneliti lain. Dan jika kita menemukan Atta boy, ia bisa dijadikan referensi dan perbandingan yang sangat berharga.
Jika kesimpulan yang didapat sama, yaitu mumi tersebut milik seorang manusia yang hidup selama 6 hingga 8 tahun, maka misteri ini akan menjadi menarik. Karena dengan demikian kita akhirnya menemukan satu mumi manusia yang bisa disusutkan seluruh tubuhnya, termasuk tulang.
Share on Facebook
Perhatian ! Boleh Copy paste, tapi kalau anda tidak keberatan mohon cantumkan sumber dengan linkback ke blog ini.
Jenglot??
ReplyDeletebaca dulu ah, hihihi
ReplyDeleterommytampan
5 besar!! nice post bang E
ReplyDeleteDCD
komen dulu baru baca..
ReplyDeleteshishishi
ga pertamax tp boleh lha ><
ReplyDeletekalo ditambahi rambut dan taring jadinya bisa kayak jenglot yang terkenal di negara kita..gimana bung E..?
ReplyDeleteBung E, apakah benar bila saya berpendapat, mungkin kerangka itu milik bayi yang lahir premature, lalu meninggal karema suhu gurun yang sangat panas dan termumifikasi??
ReplyDeleteMohon penjelasannya ya bung :)
Btw 6 inchi itu kira2 15 cm bro, bukan 12 cm
ReplyDelete@Anonymous 8: Benar sekali bro. Sudah diperbaiki. terima kasih atas koreksinya.
ReplyDelete"Jadi setiap informasi yang bisa mengubah sebuah kesimpulan secara radikal harus diuji dan divalidasi". Saya suka kalimat ini bro.e. dan ini memang harus jadi patokan setiap peneliti atau detektif. (,")
ReplyDeletebro enigma ada yang salah ketik kayaknya, harusnya bulu mata :/
ReplyDelete''...namun kuku, bulu maya dan
alis mata belum...''
Corrected. Terima kasih :))
ReplyDeletethanks God, benda ini ditemukan di luar negeri.
ReplyDeletekalau di dalam negeri atau Indonesia, pasti sudah disangkut pautin ama misteri lah, ama kejadian aneh lah, atau tadi malem abis dapet wangsit lah.
dan ujung ujungnya dikasih sesembahan sana sini.
setidaknya, kita dapat mengetahui penjelasan yang lebih ilmiah dan masuk akal dari para ahli, bukan dari dukun atau spiritualisme.
LOL
om, tukeran otak yuk.
ReplyDeleteI want your brainzzzzz
Mungkin gak kalau Atta yang tahun 2003 itu adalah Atta Boy yg hilang dari tahun 1930an?
ReplyDeleteEh tapi...
@tentang dunia: sudah dipasang juga bro.
ReplyDeleteBung E, barusan saya internetan dan saya menemukan artikel ini: http://www.ufosightingsdaily.com/2013/05/mermaid-or-alien-discovered-on-rock.html?m=1 tolong dong bung e, dipecahkan misterinya :) terima kasih...
ReplyDelete@Ridho: Itu Hoax. Sumbernya dari mockumentary animal planet, yaitu acara gurauan yang dibuat seperti kenyataan. Memang banyak yang tertipu.
ReplyDeleteBung E cuman mongucapin met malem...ngantuk ude malem hehehe
ReplyDeleteaneh kalau sampai ripley menyatakan atta boy hilang? setahu saya dia amat sangat rapi menyimpan koleksinya...tapi entahlah
ReplyDeleteMungkin di bawa mati ama mr.ripley
DeleteWah, terima kasih ya bung e... Terjawab sudah rasa penasaran ku... :D keep posting bro...
ReplyDeleteBung E nulis lagi,pengantar tidurku hidup lagi..W oöo W
ReplyDeleteNice post broo
Mas E, bisa tolong analisis "Paul is dead"? Paul McCartney masih sehat & kreatif sampai sekarang, tapi banyak juga "bukti" pendukung rumor itu. Makasih.
ReplyDeleteBung E, bahas soal Jenglot dong. Jenglot tuh model diatas tapi benar-benar hidup seperti kuku atau rambut memanjang, ada juga yang bisa bersuara kayak Jenglot Uncle Samirinya Yahudi berupa patung anak lembu yang bersuara.
ReplyDeleteKata Samiri "Aku hanya mengikuti sebagian dari jejak Rasul (utusan)". Utusan yang dimaksud adalah Two Babylon yaitu Malaikat Harut dan Marut yang mengajarkan Sihir kepada manusia. Salah satu cabang sihir itu diwarisi oleh mesir kuno yang dipelajari oleh Samiri ketika masih di Mesir. (Kisah mirip ini Felix dan Asterix)
Klo peneliti aja sampe salah memperkirakan umurnya.. trus bung E aja bisa.. brarti bung E lebih hebat dari penelitinya dunk.. ^0^
ReplyDelete4d12
Kalo bang E. Membahas tentang kematian pahlawan supriadi yang kematiannya masi menjadi misteri pasti lebih asyik. Masih banyak misteri2 yang ada di indonesia.
ReplyDeleteTolong kalo bang E tidak keberatan silakan mencobanya
Salam Sodara dari sidoarjo
Atta boy itu mumi yg disusutkan daging n tulangnya? Mungkin jaman dulu ada teknologi yg bisa menyusutkan tulang ya.
ReplyDeleteIya kan bung E?
Bang e ada yang aneh ditulisannya, sebelumnya bilang foto ripley dan atta boy diambil tahun 1933 tapi di keterangan selanjutnya atta boy hilang tahun 1930 dan gak ada yang tau dimana. Bisa dijelasin gak bang e??
ReplyDelete"Jp"
bang E saya kan pas minta tukeran ling di postingan "Seorang blogger menemukan "kadal" di permukaan planet Mars" tapi ko di balenya di potingan yg ini. hemmmmm untung tiap kali baca post bang E baca juga komen2 nya.
ReplyDeleteentah itu mumi janin atau alien tetep aja misteri yg kren buat di simak,,, hemmmm
wawwwwwwwwwwwww
ReplyDeletewow... keren nih kalau saya bisa menganalisa sebaik bang E.. :)
ReplyDeletemz E.. kalau saya punya analisa itu merupakan jasad bayi yg sengaja dimumikan menggunakan sejenis bahan kimia supaya tulangnya bs kelihatan berumur tahunan,dan sengaja dibuang digurun yg terbuka supaya ditemukan orang, dan supaya dijadikan berita heboh,kalau makhluk itu mati ditengah gurun pasti jasadnya akan cepat hancur karena faktor alam, dan andai sengaja dimumikan kenapa harus dibuang ditempat terbuka? kalau sy memumikan sesuatu akan sy simpan untuk dijadikan koleksi bukan malah dibuang, sepertinya ada orang yg ingin sengaja membuat sebuah mistery baru biar kelihatan heboh. menurut anda gimana mz..E?
ReplyDeleteBung E, gw cm mau tanya pendapat tentang video korban 9 org yg tenggelam d manado ini videonya: http://m.youtube.com/watch?client=mv-google&gl=US&hl=en&v=J4Ly6lziJrs
ReplyDeletedi menit 1:37 detik ada bayangan wanita pucat lewat ke arah kiri di antara cabang pohon besar, memang cuma 2 detik tapi bikin ngeri.
Nunggu Hantu Gollum aja aah hehe
ReplyDeleteR.Joe
Menarik. :)
ReplyDelete@ Yuni arifah : analisa kemungkinan yg bisa diterima dan cukup masuk akal. Jika benar karena bahan kimia,mungkin hanya perlu menemukan jenis bahan kimianya aja untuk memvalidasinya. Masalah penciptaan/pembuatan sesuatu untuk kehebohan radikal,itu sudah biasa :)
ReplyDeleteManusia liliput mngkin:p
ReplyDeleteBung E, bisakah membahas tentang urantia book, apakah berhubungan dengan konspirasi ataukah hal lainnya. terima kasih
ReplyDeletesaya sebenarnya mau menyanggah pendapat bung E tapi saya sadar ujung2nya pasti masuk ke lingkaran tanpa ujung teori konspirasi. Saya penggemar teori konspirasi tp bukan penganutnya.
ReplyDelete@Anonymous 27: Tidak.
ReplyDelete@Jp: Tahun 193 beda dengan tahun 1930an.
@tentang dunia: Haha. Maaf bro. sering tertukar karena membaca komen dari beberapa postingan sekaligus.
@Yuni: Kalau ada orang yang melakukan seperti yang kamu bilang, berarti dia orang eksentrik karena rela melakukan sesuatu yang rumit hanya untuk membuat sebuah berita.
@zinchester: Nanti saya cek
@Anonymous 39: Saya ingin sekali mendengarnya :))
Bahas kapal ourang medan dong bung E
ReplyDeleteSangat inspiratif..
ReplyDeleteBtw, bagi yg ingin aborsi, hubungi saya aja deh. Kita cari jalan tengah bareng2..
Daripada dibuang diselokan, sayang, mending saya koleksi..
bung E,request bahas tentang mayat alien yang dtemuin di bulan pada misi apolo 20 yg dikasi nama Mona Lisa E.G.E itu emang bner dtemuin ato cm hoax semata?
ReplyDeleteOm Enigma :D
ReplyDeleteKatanya kalau mau menyusutkan kepala, mesti direbus ya?
Apa gak meleleh kulitnya?
Selain itu, disitu tidak disebutkan kalau percobaan menyusutkan kepala itu pernah dilakukan pada makhluk hidup, ya kan? Berarti hanya dilakukan pada mayat saja, begitu?
Nah, seandainya pas kita masih hidup gini terus disusutkan kayak gitu kira-kira bakal gimana ya entar? Hahaha ^_^
mati
DeleteBaru tau ternyata janin bayii bisa jadi mumi juga yah..By the way ngerii liat beberapa gambar kepala diatas...
ReplyDeleteBahas lagii donk ttg mumifikasi, mas bro E...
Bener gak klo piramida2 yang di mesir itu ada kutukannya??
Tambahan hehehehe...
ReplyDeleteKira2 mas bro E bahas urband legend juga gak?
@persephone: mereka punya caranya. Kalau menyusutkan kepala makhluk yang masih hidup, mustahil. haha.
ReplyDelete@Dhinie: tergantung urband legendnya.
Kan urban legend itu biasanya berhubungan sama hal2 mistis gitu just like jeruk purut, jembatan ancol, terowongan casablanca dll,,
ReplyDeleteTp aq lebih tertarik sm urban legend dr luar negeri sih..
O iya sebenernya aq lebih tertarik sm kasus2 pembunuhan yang blm terungkap sih..
Awalnya aq tw blog enigma garaa2 aq penasaran sm black dahlia murder dan serial killer..
Kl diIndonesia sendiri kan ada marsinah, sum kuning.. Mas bro E udah pernah bahas ttg kisah pembunuhan yang belum terungkap di indonesia gak?
Thanks for posting :)
ReplyDeleteSangat menarik
ReplyDeleteseperti biasa, ulasannya sangat menarik, banyak bahasa tingkat dewanya :)
ReplyDeleteBagaimana jika mumi tersebut adl mumi alien dan film dokumenter sirius itu adl upaya pemerintah menutupinya? Apa nggak ada yg mikir sampe kesana?
ReplyDeleteMasa cuma saya yg mikir kayak gitu?
Konspirasi sekali XD
ReplyDeleteTapi saya setuju dengan janin yang di mumifikasi
Ah ini mah bagi saya Jenglot versi Bule :D
ReplyDeletepenulis enigma skrg benar" beda
ReplyDeletepembahasan dan analisa pun masih memaksa
mungkin krn tertolong blog ini yg sudah tenar jd bisa ngasal bikin argumen" yg blum bsa d pertanggung jawabkan
gw yakin blog ini pasti pindah tangan,entah itu d jual,ato d kasihkan cuma" oleh penulis lama
kembalikan Bung "E" kami yg dulu !!!
@ manos : jika pemerintah berusaha menutupinya,pasti akan sia-sia, karena akan ditemukan bukti2 dan konfirmasi dari para peneliti kalo itu memang spesies baru yg disebut 'alien'. Masalahnya sampai skrg bukti2 tentang eksistensi alien masih belum ditemukan oleh peneliti dimanapun bro.
ReplyDelete*cheers for peace :)
Anonymous 444PM: memaksa apa nehh? Maksudnya kamu pengennya bro.e bilang mumi itu alien? Lah, bro.e sendiri tidak percaya sama alien. LOLOLOLOL. Kalau ente tdk suka sama tulisan blog ini sekarang, tinggal close browsernya dan tidak perlu dibaca lagi toh. Gitu saja repot.
ReplyDeleteMirip jenglot ==a
ReplyDelete@ anonymous no.55 : anda berkata-kata seperti seorang detektif abal-abal yg kehabisan akal. Apa anda mengenal bro E kok main klaim seenaknya sendiri bahwa ini bukan bro E yg dulu?
ReplyDeleteKalo kamu bilang argumennya bro E skrg ngasal dan ga bisa dipertanggung jawabkan,lalu apakah argumenmu yg mengatakan kalo ini bukan bro E yg dulu bisa kamu 'pertanggung jawabkan' dan ga ngasal?
hahaha penutupannya bikin gemes
ReplyDelete@manos Itu sama halnya dengan pendapat bang E ttg teori konspirasi: semakin anda memberikan argumen adanya konspirasi seperti itu, maka makin buntu upaya untuk membuktikan kebenaran tentang mumi alien itu... :)
ReplyDelete@enigma :tetap semangat,bang E! \(^o^)/
ReplyDeleteterus buat kami bangga ..:3
kapan ya aku bisa nulis dan punya penggema banyak kayak Bang Enigma... :(
ReplyDelete#hopeless
pernah kepikir membahas jenglot di "sisi lain" (entah science atau semacamnya) ?
ReplyDeleteskali2 legenda negeri sendiri gak papa kan bung E ?
hehehe
Bang hawkson udh prnh mebhs mslh ini dan bang E berkomentar 'menarik'.....skr bang E bahas mslh ini dan bang hawkson berkomentar "menarik".......adakah konspirasi pada kata menarik?????hehe
ReplyDelete@zinchester : Kalo itu sih cuma orang yg lihat2 kejadian itu aja bro.
ReplyDeleteThis is manos speaking.
ReplyDeleteYow..brothers, manos cuma bercanda. cuma heran saja kok nggak ada penganut teori konspirasi yang komen. manos masih punya sound mind kok.
manos out
bagaimana dengan jenglot, bung enigma??
ReplyDeletejenglot juga mirip mumi..
@manos : konspirasi? Konspirasi tentang apa gan? Tentang nama anda yg misterius itu? Haha.
ReplyDeletehey enigma lo bisa gk jelasin naga indosiar
ReplyDeletehmmm, msh misteri donk kalo gitu..
ReplyDeleteThinkerboy said
ReplyDelete@Penghuni 60
Wow...
Anda mengunjungi blog 2 sekaligus yA?
Wah...wah....
indonesia punya jenglot. mereka engga bandingin dengan jenglotkah? padahal rasanya ripley juga pernah liput jenglot
ReplyDeleteTuh bang E, pd nyebutin Mr.Jenglot....
ReplyDeleteMenurt bang E gmn tuh...
Wah.. Baca komen di sini dan komen postingan sebelumnya, kayanya lagi musim main "guess who I am?" Yah? :D
ReplyDeleteDan banyak yg bingung penulis yg skrg apa sama dgn yang dulu?
Tenang dong.. Wajar aja ko, mereka pengikut lama blog ini, cuma pengen mastiin apa penulis skrg bener2 Mr. E yang dulu. Cuma caranya beda2. Okay? :)
Tapi memang susunan kata tulisan mas bro E baru2 ini agak beda. Balasan komennya sih masih rendah hati spt biasanya :)
menarik sekali bro, buat tambahan aja nih
ReplyDeletesaya pernah dikasih tau sama guru saya dulu kalau tinggi nabi Adam dulu sekitar 30 m (mengabaiakan teori evolusi manusia dan perdebatan agama), dan umurnya mencapai 1000 tahun... tapi kita lihat kondisi kita (manusia) sekarang
tinggi rata-rata sekitar 170-an, dan umur kisaran 70-an...
apa mungkin ya kalau manusia itu terus menyusut, dalam hal ini mengecil ?!
tapi jika kita bandingkan rentang waktu masa hidup nabi Adam dengan kita sekarang entah sudah berapa puluh ribu tahun, dan jika mumi mini yang ditemukan itu mumi manusia yang menyusut rasanya terlalu janggal, atau lebih tepatnya terlalu cepat dari perbandingan masa hidup nabi Adam hingga masa hidup kita sekarang, mungkin tidak mengherankan jika mumi mini itu ditemukan beberapa puluh ribu tahun lagi jika manusia memang menyusut tubuhnya selama beberapa puluh ribu tahun...
tapi who knows, just my opinion :)
Nice, occam razor.
ReplyDeleteJenglot:)
ReplyDeletekalo bayi premature, ga mungkin punya kerangka yg sesempurna dan sekuat itu, minimal dia bakal lebur
ReplyDeleteHanya boneka
ReplyDeletekenapa orang amerika sana sampai heboh sekali ketemu 1 mumi begituan sampai di autopsi dan di teliti segala. di Indonesia udah ketemu ribuan jenglot gak pernah seheboh itu. apa orang amerika gak tau ya kalo disini banyak jenglot. g ada yang mau meng-autopsi / meneliti jenglot? bahkan wujud jenglot itu lebih seram/menarik buat jadi bahan diskusi para penganut teori alien dan cryptozoid. ada taring dan rambutnya
ReplyDeletehanya tuhan yang tau hehehehe
ReplyDeletesibak misteri jenglot dunk.. x aja berhubungan,,, hehehehe,,, ^^
ReplyDeletetidak ada yg nmanya alien, kalaui jin ada. bentuk wajah jin dan "alien" sama....apakah kebetulan ?
ReplyDeleteitu jenglot apa mainan yg di bakar?
ReplyDeleteabout alien kemunkinan ada tp bukan kaya di holywood.karena kita gk hidup sendiri[ngutip dari kitab]
Project bluem ama dimension hole di tuggu bang E
Menarik juga.
ReplyDeleteuwahh, gak ngerti tapi ketagihan bacanya. hhohoho
ReplyDeletewow....keren....
ReplyDeletesaya rasa alien itu sama seperti jenglot mungkin penamaan nya saja yg beda.
ReplyDelete